Markas : Jl. Peta No. 49 Tlp/Fax 022-5224189 Bandung.40243 /dpwpbbjabar@gmail.com

Senin, 23 Juli 2012

PBB NYATAKAN SIAP HADAPI PEMILU 2014



Lantangnews.com –Ketua Umum PBB, H.MS. Ka’ban meyakinkan, partainya siap menghadapi pemilu 2014. Hal itu diucapkan Ka’ban pada konprensi pers, sesaat setelah acara Hari Bangkit PBB ke-14 berakhir. “Dengan adanya kerjasama dan kekompakan ini menunjukkan bahwa PBB siap menghadapi Pemilu 2014”, ujarnya. “Dan mulai hari ini kita akan tersus melakukan konsolidari dan sosialisasi partai ke segenap lapisan masyarakat. Hal ini tiada lain agar PBB dan program-programnya dikenal dan diketahui oleh masyarakat luas”, sambungnya.
Sementara Ketua Dewan Syuro PBB, Yusril Ihza Mahendra, yakin pula bahwa pasal 8 ayat 1 dan 2 Undang Undang Pemilu, akan dapat di anulir oleh Mahkamah Konstitusi. Keyakinan itu menurut Yusril, berdasarkan Yudicial Review yang pernah dilakukannya.
“Pasal itu pernah ada di UU Parpol, namun saat diuji oleh Hakim MK, pasal ini bersifat diskriminatif, yang akhirnya dibatalkan MK”, kata Yusril. Pasal tersebut menyebutkan, parpol baru dan parpol yang tidak lolos pemilu sebelum ikut pemilu harus melewati tahap verifikasi parpol. Namun sebaliknya, bagi parpol yang memiliki wakil di DPR tidak harus ikut verifikasi. “Pasal ini jelas diskriminatif dan melukai rasa keadilan”, tegas Yusril. ***


Tidak ada komentar:

Posting Komentar