Markas : Jl. Peta No. 49 Tlp/Fax 022-5224189 Bandung.40243 /dpwpbbjabar@gmail.com

Rabu, 23 November 2011

PBB Siap Ikut Pemilu 2014

Ribuan kader dan simpatisan Partai Bulan Bintang (PBB) memeriahkan hari jadi (milad) yang ke-13 yang digelar di Kantor Dewan Perwakilan Pusat (DPP) PBB Jalan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, kemarin.

Acara peringatan yang mengambil tema Sang Pemberani Bicara yang Benar, ini dihadiri oleh Ketua Umum DPP PBB MS Kaban dan Ketua DPW PBB seluruh Indonesia. Hadir juga Ketua Umum Partai Hanura Wiranto dan mantan Menko Perekonomian Rizal Ramli.

Ketua DPP PBB MS Kaban menyebutkan, Milad ke-13 ini menjadi tanda eksistensi PBB. Dia berharap PBB bisa bertahan untuk seterusnya dan mampu berpartisipasi dalam Pemilu 2014 mendatang

"Selama 13 tahun berdiri, PBB tetap eksis untuk membangun bangsa dan negara ini," ucap MS Kaban.

Menurut Ka'ban, PBB merupakan partai yang terbuka. Partai mana pun bisa berkoalisi dengan Partai Bulan Bintang.

"Tidak menutup kemungkinan PBB akan berkoalisi dengan partai besar lagi. Namun, tidak menutup kemungkinan PBB juga akan berkoalisi dengan partai kecil, dan akan mengusung Capres sendiri pada Pilpres 2014 nanti," katanya seusai acara Milad.

Kaban melanjutkan, dalam pilpres ataua pun pemilu legislatif nanti PBB tidak menargetkan suara yang muluk- muluk.

"Kita ikuti saja berapa yang akan diamanatkan oleh Undang-undang untuk parliament threshold (PT). Meskipun PT nanti di atas 3% kita yakin akan mampu meraihnya," ujar mantan Menteri Kehutanan ini.

Kaban hanya menekankan, penyelenggaan pemilu nanti harus bersih dan jujur.

"Kita anggap Pilpres 2009 lalu banyak kecurangan. PBB minta pada peyelenggaraan Pemilu 2014 bisa bersih dan jujur," pungkasnya. (Faw/OL-3)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar